Senin, 06 April 2015

Senin, April 06, 2015

Tips Merawat Perangkat Keras (Hardware) Komputer / Laptop:
  1. Tempatkan perangkat komputer di tempat yang bersih dan terjaga suhu dan kelembaban udaranya.
  1. Gunakan perangkat stabiliser, berguna untuk menjaga stabilitas tegangan listrik ke power supply.
  1. Gunakan UPS (Uninterruptable Power Supply), berguna disaat listrik mati maka komputer akan tetap standby dalam beberapa waktu, dan bisa mematikan komputer dengan prosedur yang benar.
  1. Secara berkala bersihkan disk drive dengan menggunakan disk cleaner atau sejenisnya.
  1. Pada printer gunakan tinta dan pita semestinya, karena bisa mempengaruhi head printer dan bisa mengakibatkan kerusakan.
  1. Jangan menghubungkan atau melepas perangkat dalam kondisi komputer hidup, dapat menimbulkan kerusakan komponen karena adanya hubungan singkat pada konektor.
  1. Hindarkan perangkat disk drive dari medan magnet karena dapat merusak isi dari disk itu sendiri.

Tips Merawat Perangkat Lunak (Software) Komputer / Laptop:
  1. Hidup dan matikan OS komputer sesuai prosedur yang benar.
  1. Gunakan program bantu anti virus, bisa menggunakan yg premium atau yang freeware (antivirus gratis sudah banyak tersedia dan fasilitas serta kualitasnya hampir menyamai yang premium).
  1. Backup data secara berkala, bisa menggunakan partition hard disk, CD, atau software untuk backup-restore.
  1. Scan terlebih dahulu perangkat “USB atau CD” yang masuk ke komputer, untuk mengindari adanya virus, spyware atau sejenisnya.
  1. Menata hard disk secara berkala, dengan scan disk dan defrag (OS windows sudah menyediakan dan ada beberapa software free yang mendukung hal tersebut).
  1. Instalasi sistem aplikasi sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan, tambah dan sediakan ruang kosong pada sistem hard disk bila cukup banyak aplikasi yang diinstal, dan kurangi aplikasi yang tidak diperlukan.

0 Comments:

Posting Komentar