Jumat, 17 Juni 2011

Jumat, Juni 17, 2011

NELANGSA



Tali pusar bumi
seketsa irama hari
terangkum aroma tragedi
luka yang nyeri
tertunduk pasrah pada ilahi,
doa-doa menepi
puisi pasi , mati ..



dalam Nuansa hari
Ratapan pertiwi
Lara dihati
Terpendam dalam luka diri




Kepal tangan, tuntut hak azazi
Keadilan bagai belati
Menusuk ulu hati
Duka tak terobati
Rezim demokrasi
Sarang manipulasi
Tipu-tipu bandit berdasi
bermain dengan si tangan besi
Hanya Ambisi



demokrasi sarapan pagi
bak minum kopi dipagi hari
Penuh basa basi
Intrik sana sini
muslihat nafsu birahi
menjual nama hak azazi
Merusak nurani


 # senandung jiwa nyanyian pengembara #
BK II , Pelalawan Riau NOV 2010  ( pondok aksara )

0 Comments:

Posting Komentar