PANTUN SEDERHANA MENJELANG IDHUL ADHA
: Idhul Adha 1432 H
Sinar mentari membuka pagi
Cuaca cerah indah sekali
Idhul Adha tak lama lagi
Hanya tinggal hitungan hari
Besi tua di dalam peti
Jika berkarat jangan disimpan
Jangan merasa bersedih hati
Idhul Adha hari kebersamaan
Musafir tua memakai surban
Mengambil air di dalam kulkas
Selamat hari raya qurban
Semoga kita bisa lebih ikhlas
Buah nangka di dalam hutan
Petik sebiji lalu dimakan
Idhul adha hari pengorbanan
Simbol perlawanan terhadap syeitan
tanam cempedak di tengah ladang
Ditanam juga pohon ketela
Ingin haji tak punya uang
Pasanglah niat dapat pahala
Martabak manis dan kue putu
Hidangan lezat di atas meja
amal Haji yang mabrur itu
Ganjaran pahalanya adalah syurga
Padam lampu nyalakan lilin
Musim hujan cuaca dingin
Minal ’aidhiin walfaidziinn
Mohon maaf lahir dan bathin
@ senandung jiwa nyanyian pengembara @
Bintang Kejora , Pelalawan Riau nov 2011
0 Comments:
Posting Komentar